Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
BPK Obrak-Abrik Diknas Gianyar
Gianyar
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Munculnya dugaan pencatutan dana proyek SD sebesar Rp 5 Juta pada masing-masing sekolah, tak hayal membuat BPK (Badan Pemeriksaan Keuangan) Denpasar turun mengobrak-obrik Diknas (Dinas Pendidikan) Gianyar pada hari Selasa (4/12).
Ketika dimintai keterangan terkait masalah itu, salah satu petugas BPK, yang enggan disebutkan namanya karena menyangkut kode etik pemeriksaan, mengatakan memang benar bahwa ada pemeriksaan di Dinas Pendidikan Gianyar, namun sampai saat ini masih dalam tahap proses.
"Sekarang pemeriksaan ini, masih dalam tahap proses, nanti setelah ada hasil pasti akan saya katakan kebenarannya," ungkapnya tanpa menyebutkan secara sfesifik apa saja yang diperiksa di Dinas tersebut.
Sementara itu, disisi lain, Kadis Pendidikan Gianyar, Dewa Sidakarya ketika dimintai keterangannya melalui HP-nya juga membenarkan adanya pemeriksaan dari BPK.
"Memang benar ada pemeriksaan, tapi hal ini biasa terjadi karena merupakan pemeriksaan rutin, jadi tak perlu dibesar-besarkan," kilahnya.
Terus, apa saja yang diperiksa? Apakah isu dugaan pencatutan dana DAK SD sebesar Rp 5 Juta juga ditanyakan sama petugas? Ditanya terkait hal itu, pria asal Banjar Pas Dalem, Gianyar mengatakan tidak ada.
"Tak ada, semua itu hanya isu basi, orang pemeriksaan rutin kok," ujarnya mengelak. (art)
Reporter: bbn/ctg
Berita Terpopuler
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
