Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
PDIP Beri Sinyal Tampung Gede Pasek Suardika
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan memberi sinyal untuk menerima Gede Pasek Suardika menjadi anggota partai pimpinan Megawati Soekarnoputri ini. Ini dikatakan setelah Pasek dipecat oleh Partai Demokrat dari keanggotaannya di DPR dan partai.
Pasek dipecat karena dianggap melanggar pakta integritas. Namun, DPR mengembalikan surat pergantian Pasek ini. Sebab, harusnya ditanda tangani Ketua Umum Demokrat dalam hal ini SBY.
Surat Keputusan (SK) mengganti Pasek dari DPR itu tertanggal 13 Januari 2014. Ditanda tangani oleh Ketua Harian Syarief Hasan dan Sekjen Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas.
Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo tidak menutup diri terhadap Pasek. Hanya saja, PDIP masih menunggu kepastian hukum Pasek apakah resmi dipecat atau tidak. Sebab, hingga kini Pasek masih mengupayakan keputusan hukum atas pemecatan itu.
"Kita ikuti dulu prosesnya. Sekarang kan masih sebagai anggota partai lain dan sebagai anggota DPR," kata Tjahjo, Rabu (29/1/2014).
Reporter: bbn/net
Berita Terpopuler
Bajang Karangasem Tewas Tertabrak Truk di Depan Depo Pertamina Antiga
Dibaca: 2977 Kali
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
